(space iklan adsense)
cara membuat pecel lele dan sambal. Kuliner ini terdiri sajian ikan lele yang digoreng yang dihidangkan bersama sambal tomat atau sambal lainnya dilengkapi dengan aneka lalapan. Makanan murah meriah ini sangat populer di beberapa daerah, di jember biasanya disebut pecek lele, malang menyebutnya lalapan lele. Warung pecel lele banyak berdiri di kota dan pinggir jalan, terkadang selain menu pecel lele juga ditawarkan pecel ayam atau telur. Selain trik perendaman lele dengan bumbu agar daging ikan menjadi enak dan lebih gurih, resep sambal pecel lele menjadi penentu nikmatnya akan sajian ini.
Bahan membuat pecel lele dan bumbu:
½ kg ikan lele, dan bersihkan kembali ikan lelenya yag
sudah di beli tadi
1 sendok teh ketumbar
3 siung bawang putih
1 sendok makan garam
2 cm kunyit, untuk menghilangkan aroma /bau tanah
dari ikan lelenya.
1 sendok makan air jeruk nipis
Haluskan semua bumbu serta tambahkan air kira-kira 100 ml.lalu
rendam lele dengan bumbu yang telah di haluskan.
Bahan membuat sambal pecel:
6 buah cabe merah besar
¼ kg kacang tanah.goreng (sangrai)
2 siung bawang merah
2 sendok teh gula merah
1 sendok teh garam
1 sendok teh terasi matang
1 jeruk limau
Haluskan semua bahan sambal pecelnya sampai lembut.
Panaskan minyak kira-kira 2 sendok makan, dan goreng sambal
pecel yang sudah dilembutkan,serta tambahkan air 50 ml masak
sampai kental.
Cara membuat pecel lele:
1. angkat dan tiriskan lele yang di rendam dengan larutan
bumbu halus. Biarkan beberapa menit agar bumbu
meresap dan Panaskan minyak secukupnya, goreng lele
hingga matang dan kering. Lalu Angkat,dan tiriskan.
2. Siapkan piring saji. Lapisi dengan daun kol, timun, dan
kemangi, susun rapi. Taruh lele yang sudah matang di
atasnya.
3. Sajikan selagi hangat dan pasangkan dengan sambal di
mangkuk kecil.
4. Pecel lele siap disantap,anda bisa di tambahkan sayuran
pelangkap seperti ketimun atau lala lainya.
Resep sambal pecel lele:
Bahan :
20 buah cabai rawit merah
3 buah cabai merah besar
3 siung bawang putih
2 buah tomat besar
1 sendok makan gula merah
garam secukupnya
minyak untuk menggoreng
CARA MEMBUAT SAMBAL PECEL LELE :
Goreng semua bahan kecuali gula dan garam sampai matang. Angkat dan tiriskan.
Ulek semua bahan sampai lembut, tambahkan garam dan gula. Aduk rata dan siap disajikan.
RESEP SAMBAL KACANG PECEL LELE :
Bahan :
6 buah cabai merah besar
250 gram kacang tanah, goreng atau sangrai
2 siung bawang merah
2 sendok teh gula merah
1 sendok teh garam
1 sendok teh terasi matang
1 buah jeruk limau
CARA MEMBUAT SAMBAL KACANG PECEL LELE :
Ulek atau haluskan semua bahan sampai lembut.
Panaskan minyak kira-kira 2 sendok makan lalu goreng sambal pecel yang sudah dilembutkan. Tambahkan air 50 ml lalu masak sampai kental.
nah itu tadi gan dari pada beli pecel lele di warung mahal mahal mending buat sendiri nie dah mirip kayak pecel lele lela itu loh..
(space iklan adsense)